Home » Logo Vektor » Logo byU Vektor CDR, AI, EPS, PNG
LOGO BYU VEKTOR PNG

Logo byU Vektor CDR, AI, EPS, PNG

Bahas Logo – byU (by.U) merupakan provider digital pertama di Indonesia yang menargetkan anak muda sebagai pelanggan mereka. Layanan mereka memberi kamu kebebasan memilih nomor ponsel, membeli paket internet, membeli paket aplikasi tertentu dan pengisian pulsa secara digital lewat aplikasi.

Selain layanan mereka yang praktis, by.U juga menawarkan paket internet yang murah meriah. Contohnya saja paket data internet Unlimited 7 hari dan 1 Bulan dengan harga terjangkau. Paket unlimited yang di tawarkan adalah full tanpa terbagi untuk aplikasi terntentu.

Sejak awal, perusahaan ini menargetkan layanan mereka untuk kalangan anak muda. Sehingga banyak anak muda yang tertarik karena metodenya yang masih baru dan lebih kekinian saat itu. Apalagi by.U adalah anak perusahaan dan jaringan yang sama dengan telkomsel yang sudah teruji di Indonesia.

Sekilas Tentang Logo by.U

Pada logo mereka hanya terdapat tulisan by kemudian titik (.) lalu shape yang membentuk huruf U. Pada situs resminya mereka mengatakan kalau by.U adalah penggabungan kata saat kita mengucapkan by dan you dalam bahasa inggris.

By dan you sendiri memiliki arti “oleh kamu” atau “dari kamu” yang berarti kamu bebas memilih apa yang kamu butuh dan inginkan. Sangat berbanding terbalik dengan kebanyakan provider lain yang sudah mengatur dan menentukan paket layanan mereka untuk pelanggan.

Selain dari penggabungan kata by dan you, logo by.U ternyata terinspirasi dari kata Bayu atau dalam bahasa jawa artinya angin. Kata tersebut menggambarkan mereka yang fleksibel, bebas dan transparan tanpa ada yang di sembunyikan.

Logo mereka cukup sederhana hanya bentuk tulisan dan sedikit pattern berbentuk huruf U. Selain bentuk, warna yang di gunakan juga hanya dua tanpa ada efek khusus maupun gradasi.

Jadi aku hanya membuat logo mereka menggunakan teknik tracing menggunakan aplikasi AI. Kemudian aku mengekspornya kebanyak format.

Download Logo by.U Vektor CDR, AI, EPS, PNG

logo_by.U_vektor.zip 144kb

Perusahaan ini merupakan anak usaha dari Telkomsel sehingga tidak di ragukan lagi akan kualitas dan pelayanan mereka. Kamu bisa mencari tahu tentang layanan yang mereka tawarkan pada website resminya. Namun pada artikel ini kita hanya fokus membahas logo mereka saja.

Kamu membutuhkan logo by.U dengan kualitas vektor? atau butuh logo by.U PNG nya saja untuk keperluan proyek kecil? Semua telah kami sediakan di sini, silahkan klik tombol download untuk mengunduh logo mereka.

Jika kamu butuh logo lain seperti Logo Biznet Home PNG, kamu bisa menemukannya di situs kami. Silahkan telusuri melalui kolom pencarian yang tersedia.

Amanda Claras

Selalu tertarik dengan dunia desain grafis dan akan selalu menekuni-nya. Dan memiliki kesukaan menulis seputar dunia desain dan grafis.

Post navigation

Leave a Comment

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Logo Telkomsel Halo Vektor CDR, AI, EPS, PNG

Logo Indihome Vektor CDR, AI, EPS, PNG

Logo Biznet Home Vektor CDR, AI, EPS, PNG

Logo Mobil Honda PNG; Sejarah dan Arti yang Terkandung